Badung Bali

Aksi Bersih Pantai Kedonganan Warnai Peringatan HUT ke-75 Satpol PP dan HUT ke-63 Satlinmas Provinsi Bali

DenpasarViral.com - ist

DENPASARVIRAL.COM, Badung – Ratusan aparatur sipil negara (ASN) dari berbagai instansi di lingkungan Pemerintah Provinsi Bali menggelar aksi bersih-bersih di pesisir Pantai Kedonganan, Badung, pada Sabtu (8/3). Kegiatan ini merupakan bagian dari peringatan HUT ke-75 Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan HUT ke-63 Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Provinsi Bali.

Para peserta berasal dari berbagai dinas, termasuk Dinas Penanaman Modal dan PTSP, Dinas Kelautan, Dinas Lingkungan Hidup, Badan Kesbangpol, Satuan Polisi Pamong Praja, serta Biro Hukum. Selain itu, siswa SMA Negeri 1 Kuta Selatan juga turut berpartisipasi dalam aksi peduli lingkungan ini.

Mengusung tema “Satpol PP dan Satuan Perlindungan Masyarakat Siap Mendukung Implementasi Penyelenggaraan Ketenteraman dan Ketertiban Umum (Trantibum) dalam Mendukung Asta Cita,” kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya warga pesisir, dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Sebelumnya, dalam rangkaian peringatan HUT Satpol PP dan Satlinmas Provinsi Bali, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasat Pol PP) Provinsi Bali, I Dewa Nyoman Rai Dharmadi, menyampaikan bahwa pihaknya telah menggelar sejumlah kegiatan sosial. Di antaranya olahraga bersama, aksi bersih-bersih pantai, bhakti sosial, serta kunjungan ke panti asuhan.

“Kegiatan ini kami lakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama manusia dan lingkungan (penerapan konsep Tri Hita Karana). Saling peduli dan menumbuhkan rasa saling memiliki untuk berbagi kasih menjadi bentuk sosial yang harus kita tingkatkan dan sebarluaskan, agar mereka merasakan keberadaan pemerintah di tengah masyarakat,” tegasnya.

Related posts

5 Makanan Ini Ternyata Dapat Membantu Percepat Proses Penyembuhan, Apa Saja?

admin

Praktis dan Hemat! Ini Cara Membuat Keripik Pisang yang Renyah, Tahan Lama dan Aneka Rasa

admin

Bingung Memecahkan Teka-Teki MPLS? Berikut Beberapa Contoh Teka-Teki MPLS Beserta Jawabannya!

admin