Bali Denpasar

Walikota Jaya Negara Mendem Dasar Pembangunan Tempat Nyekah Setra Bugbug Denpasar

DenpasarViral.com - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara melaksanakan upakara Mendem Dasar serangkaian dengan proses pembangunan tempat Nyekah di Setra Bugbugan Setra Agung Badung, bertepatan dengan Rahina Tilem Kawolu, Jumat (9/2).

DENPASARVIRAL.COM, Denpasar – Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara melaksanakan upakara Mendem Dasar serangkaian dengan proses pembangunan tempat Nyekah di Setra Bugbugan Setra Agung Badung, bertepatan dengan Rahina Tilem Kawolu, Jumat (9/2). Pembangunan tersebut merupakan upaya menyempurnakan tempat pengabenan yang sebelumnya telah ada.

Diiringi dengan suara gambelan dan kidung, rangkaian upacara tersebut berlangsung khidmat. Sebelum dilaksanakannya upakara Mendem Dasar, terlebih dahulu dilakukan persembahyangan bersama yang dipuput oleh Ida Pedanda Gede Ngurah Telaga.

Dalam kesempatan itu, Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara memberikan apresiasi atas komitmen Desa Adat Denpasar untuk meningkatkan fasilitas tempat pengabenan yang kali ini dilanjutkan dengan pembangunan tempat nyekah.

“Pembangunan tempat nyekah ini tentu dilandasi dengan niat baik semua pihak untuk mempermudah krama dan masyarakat di dalam prosesi upacara Pitra Yadnya,” ujarnya

Lebih lanjut, Jaya Negara juga menyampaikan harapan, agar proses pembangunan tempat nyekah ini dapat rampung sesuai dengan yang diharapkan pengempon maupun masyarakat.

Related posts

Tindak Lanjuti Perda Pungutan Wisatawan Asing, Dinas Pariwisata Bali Lakukan Pemantauan di DTW Uluwatu

admin

Tak Perlu Bingung, Lakukan 5 Tips Ini Saat Kenalan dengan Orang Baru Biar Nggak Canggung

admin

Enak dan Renyah, Berikut Resep Keripik Jagung Bakar yang Bisa Kamu Coba di Rumah

admin